Wednesday, December 28, 2022

Wisata Lumpur Hingga Oleh Oleh Kue Lumpur

Jalan Jalan ke Sidoarjo, Tak Hanya Wisata Lumpur Tetapi Ada Juga Oleh Oleh Kue Lumpur


Sidoarjo tak hanya terkenal dengan wisata lumpur. Anda yang sedang jalan jalan dan menikmati liburan Nataru di Sidoarjo, harus mencicipi lumpur yang satu ini. Lumpur yang satu ini, selain nikmat juga lembut, cocok untuk oleh-oleh.

Sidoarjo dulu pernah  terkenal dengan semburan lumpur yang membuat banyak rumah tenggelam dan harus relokasi. Namun, ada oleh oleh khas Sidoarjo selain bandeng, petis, kerupuk udang, kupang, yaitu lumpur.

Lumpur ini adalah nama kue khas sidoarjo yang biasa dijadikan oleh-oleh. Rasanya manis, gurih  dan lembut, sudah melegenda sejak 15 tahun lalu. Ada yang tanpa toping, tetapi ada yang memakai toping kelapa muda serut diatasnya, rasanya jadi gurih.

Ada juga yang memakai toping kismis, rasanya manis. Kue ini berbahan tepung terigu, gula, telur dan bahan lainnya. Ciri khas memasak lumpur, cetakannya dibakar, sebelumnya cetakan diolesi minyak agar tidak lengket.

Baru dituang adonan diatas cetakan berbentuk bulat, dibakar diatas api sedang cenderung kecil agar matangnya merata karena tanpa dibalik. Teksturnya yang lembut cocok untuk semua umur, dengan harga sekita Rp3.000 sampai Rp4.000 / biji.

Satu pack biasanya isi 10 biji.

Yang terkenal adalah antara lain: Lumpur Muda Mudi jaya, di jalan Dr Wahidin. Kue Lumpur B Lilik, lokasinya di jalan Hangtuah, Kue Lumpur Bakar Pak Muji di jalan Garuda Betro, Sedati Sidoarjo. Tetapi di hari libur, biasanya harus memesan dahulu karena memerlukan waktu untuk menyiapkannya.


Sumber :

https://surabaya.jatimnetwork.com/gaya-hidup/pr-526324354/jalan-jalan-ke-sidoarjo-tak-hanya-wisata-lumpur-tetapi-ada-juga-oleh-oleh-kue-lumpur?page=3

No comments:

Post a Comment

Related Posts